EKONOMI

NASIONAL

POLITIK

Puluhan Hektar Hutan Galang Baru Batam Terbakar


BATAM - Kebakaran hutan di Pulau Galang Baru Batam semakin meluas. Hingga Ahad petang (18/8/2019) api tak kunjung padam.

Diperkirakan puluhan hektare hutan tersebut ludes dilahap si jago merah. Namun tidak terlihat ada upaya dari pihak terkait untuk memadamkan api.

Teriknya cuaca disertai hembusan angin memperparah kebakaran ini. Terlebih Batam belakangan ini mengalami kemarau panjang.

Asap putih terus mengepul sepanjang mata memandang. Semerbak aroma khas jerebu membuat sesak pernapasan.

Para pengendara yang melintas terpaksa ekstra hati-hati. Sebab asap tersebut membuat jarak pandang terbatas.

Belum tau apa penyebab kebakaran hutan ini. Namun diduga disebabkan puntung rokok yang dibuang orang tidak bertanggungjawab.